oleh

Cara Mendapatkan Keselamatan Menurut Iman Kristen

Banyak orang Kristen yang seringkali masih belum paham konsep cara memperoleh keselamatan menurut iman Kristen. Karena seringkali umat Allah masih bingung bagaimana sebenarnya janji keselamatan dalam Aliktab yang ditawarkan dalam iman Kristen. Sehingga sangat perlu untuk mengetahui dasar tersebut. Sementara ada banyak versi yang menyatakan hal tersebut, dan banyak orang Kristen yang belum tahu dengan benar apa saja keselamatan jika dilihat dari firman Allah. Berikut ini cara memperoleh keselamatan menurut iman Kristen yang sesuai dengan kehendak Allah.

1. Kasih Karunia

Konsep dasar yang perlu dipahami dalam Kristen yaitu bahwa keselamatan bukan hasil usaha manusia. Seperti yang dikatakan pada Alkitab terutama tertulis pada Efesus 2:8 “Sebab karena kasih karunia kamu diselamatkan oleh iman; itu bukan hasil usahamu, tetapi pemberian Allah.” Inilah dasar penting yang harus dipahami yaitu keselamatan adalah karunia Roh Kudus.

Keselamatan adalah pemberian Allah, tidak diusahakan serta tidak juga dicari. Tetapi diberikan Allah kepada yang percaya kepadaNya. Inilah dimana umat Kristen adalah umat yang tidak seharusnya susah payah berbuat baik dan tidak melanggar dosa untuk selamat, karena umat Kristen selamat berkat kasih karunia dipilih Allah untuk diselamatkan. Perbuatan baik yang tidak melanggar asal mula dosa menurut Alkitab dilakukan sebagai ucapan terimakasih karena Tuhan telah diselamatkan.

2. Percaya Yesus

Selanjutnya keselamatan didapatkan dengan jalan menerima Yesus sebagai Tuhan dan Juru Selamat. Seperti dalam firmanNya di Yohanes 14:6 “Kata Yesus kepadanya: “Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku.” Dari sini maka jelas bahwa untuk dapat diselamatkan maka satu-satunya cara yaitu percaya pada keteladanan Yesus Kristus.

3. Penyaliban

Keselamatan itu sendiri terjadi melalui penyaliban Tuhan Yesus. Disitulah Allah dalam rupa manusia mengorbankan dirinya di kayu salib. Sehingga inilah makna dan peristiwa penting yang seharusnya selalu diingat oleh umat Allah. Yaitu peristiwa penyaliban Yesus yang merupakan akar dari keselamatan yang ditawarkan Allah kepada umatNya.

4. Penebusan Dosa

Tuhan Yesus mati di kayu salib tak lain adalah untuk menebus dosa. Sehingga dengan jalan inilah maka umat Kristen diselamatkan dan memperoleh hidup yang kekal. Karena itu iman kepada Tuhan Yesus yang telah disalibkan sangat penting. Karena inilah dasar bahwa umat Allah memperoleh keselamatan. Percaya akan penebusan dosa oleh Yesus berarti menerima keselamatan yang ditawarkan oleh Allah.

5. Pertobatan

Cara memperoleh keselamatan menurut iman Kristen ini cukup penting dan ditandai dengan ayat Alkitab tentang bertobat. Karena itu barangsiapa yang bertobat maka ia dapat diselamatkan. Seperti tertulis pada kitabNya yang ada di 2 Korintus 7:10 “Sebab dukacita menurut kehendak Allah menghasilkan pertobatan yang membawa keselamatan dan yang tidak akan disesalkan, tetapi dukacita yang dari dunia ini menghasilkan kematian.” Disini jelas dinyatakan oleh Allah bahwa pertobatan seseorang akan membawa orang tersebut pada keselamatan yang ditawarkan oleh Allah. Dengan bertobat maka hati akan beriman kepada Kristus dan mempercayai penyalibanNya sebagai upaya penebusan dosa agar umat manusia diselamatkan.

Itulah beberapa cara memperoleh keselamatan menurut iman Kristen yang sebaiknya diketahui dengan jelas oleh umat Tuhan. Dengan memahami konsep keselamatan, di sinilah dasar iman orang percaya dipertanyakan. Karena mengikut Kristus bukan sekedar simbol liturgi, tetapi iman akan keselamatan yang ditawarkan sendiri oleh Allah pada manusia. Sehingga bagi siapa yang percaya akan memperoleh tempat di Kerajaan Allah yang kekal. Tuhan Yesus memberkati!

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed